Dilansir dari Motoris, setelah mengumbar teaser di bulan-bulan terakhir tahun 2020 lalu, Hyundai Motor di Eropa, Selasa (2/3/2021) akhirnya memperkenalkan crossver anyar besutannya, Hyundai Bayon. Crossover yang berbasis hatchback Hyundai i20 itu, informasinya mulai dijual pada pertengahan tahun ini.
Seperti dilaporkan Autocar dan Auto Euronews, Rabu (3/3/2021) kemarin, dimensi ukuran mobil ini tak seperti yang dikabarkan sebelumnya, yakni jauh lebih kecil dari Hyundai Kona. Nyatanya, dimensi ukuran keduanya hampir sama.
Panjang crossover itu 4.180 milimeter (mm), 1.770 mm, dan tinggi 1.490 mm. Jika dibanding ternyata Bayon hanya lebih pendek 30 mm dari Kona. Tetapi lebih lebar, meski lebih rendah sedikit.
Mobil yang memiliki wheelbase 2.580 mm ini menyediakan ruang kargo dengan volume 411 liter. Bahkan, jika kursi belakang dilipat volume kargo mencapai 1.205 liter.
Tampilan eksterior Bayon terinspirasi oleh Hyundai Kona versi paling anyar. Lampu DRL bergaya split, grill yang ramping dan sempit dengan posisi diapit DRL, serta kisi bumper depan yang besar memberi kesan sporty.
Sementara di bagian belakang, lampu vertikal dengan bentuk yang mirip bumerang memberikan tampilan dan nuansa yang lebih kohesif. Pintu belakang yang bersudut dan diimbuhi reflektor berbentuk C menyuguhkan sentuhan sporty dan berkelas.
Hanya, hingga kini Hyundai belum menyebutkan banderol crossover itu. Tidak ada keterangan lebih lanjut, apakah crossover ini hanya untuk pasar Eropa atau juga bakal dijajakan ke wilayah lain termasuk Asia Tenggara.