All New Xenia 2022 hadir dengan dengan tampilan yang revolusioner. Low MPV dengan tujuh penumpang ini menawarkan tampilan yang lebih modern, menawan dan menggunakan mesin berpenggerak roda depan. Penggerak roda depan sudah menjadi bahan perbincangan bagi para penikmat industri otomotif di Tanah Air. Pasalnya selama belasan tahun, Xenia dan kembarannya yakni Avanza masih mempertahankan sistem penggerak roda belakang. Sistem ini mengandalkan driveshaft atau yang lebih dikenal dengan kopel set. Sistem ini juga disebut lebih tangguh dalam menghadapi berbagai medan jalan sehingga memberikan rasa kenyamanan yang baru bagi masyarakat.
Meskipun saat ini all new Xenia 2022 sudah menggunakan sistem terbaru yaitu penggerak roda depan (FWD). Namun faktanya, konsumen masih sangat berminat dengan versi lawasnya Xenia yang menggunakan sistem penggerak roda belakang (RWD).
“Model Xenia yang lama tidak stop produksi. Kita akan tetap melakukan penjualan Xenia lama yang (tipe) X 1.300cc dengan sistem penggerak roda belakang. Akan tetap kita jual sampai tidak ada demand-nya,” ungkap Amelia Tjandra, Marketing Director PT Astra Daihatsu Motor (ADM).
Alasan Daihatsu mempertahankan untuk tetap memproduksi Xenia 1.3 X MT adalah dikarenakan adanya permintaan yang cukup besar dari fleet buyers. Satu perusahaan, bisa membeli dalam jumlah banyak untuk dijadikan kendaraan operasional mereka.
Para calon konsumen juga merasa di untungkan dengan hadirnya All New Xenia 2022 karena mereka akan mendapatkan harga yang sangat terjangkau dan adanya potongan harga untuk model lawas dari Xenia.
“Pada saat hadirnya model terbaru atau pergantian model, biasanya orang justru mencari model lama karena adanya diskon yang besar. Konsumen model ini hanya melihat harganya yang sangat terjangkau bagi mereka dan tidak mementingkan model yang penting mobilnya Xenia, 7-seater, MPV.” jelas Hendrayadi Lastiyoso, Merketing & Customer Relations Division Head PT Astra International Daihatsu Sales Operation.
Xenia generasi pertama hadir di Indonesia pada akhir tahun 2003 bersamaan dengan kembarannya yakni Toyota Avanza yang memulai penjualannya pada awal tahun 2004. Daihatsu terus melalukan penyegaran untuk Xenia hingga hadi generasi kedua pada tahun 2011. Xenia generasi kedua yang masih tersedia hingga saat ini adalah model pebaharuan dari sebelumnya tahun 2019. Daihatu Xenia lawas di jual dengan harga Rp 184,5 juta termasuk diskon pajak PPnBM 100%.
Wah meskipun model baru dari Daihatsu Xenia sudah keluar namun untuk modelan lawas tetap banyak di minati ya Paradiva! Bagaimana menurut Paradiva nih, Apakah tertarik untuk membelinya?
こちらもお読みください, ダイハツ、新型ゼニアをGIIASで正式発表 2021